Korak Surabaya dan Komunitas Ijen Wani Bonek Bagi Bagi Sembako di sekitar Jembatan Panjang Jiwo Surabaya

Korak Surabaya dan Komunitas Ijen Wani Bonek Bagi Bagi Sembako di sekitar Jembatan Panjang Jiwo Surabaya

Surabaya – Komunitas Anti Korupsi (Korak) Cabang Gubeng Surabaya berkolaborasi dengan komunitas Ijen Wani dari Bonek Surabaya mengadakan bagi-bagi takjil di sekitar jembatan Panjang Jiwo Surabaya. Aksi dilangsungkan pada hari Minggu (2/5/2021) mulai dari jam 16.00 WIB sampai dengan jam 17.00 WIB tersebut berlangsung dengan tertib, santun, dan aman terkendali.

Ketua Pengurus Anak Cabang Korak, Muhammad Saiful Bahri pada saat acara mengatakan “kegiatan bagi-bagi ini adalah kegiatan yang dilaksanakan setiap mi

Anggota dan Pengurus Korak Surabaya

Anggota dan Pengurus Korak Surabaya

nggu selama bulan Ramadhan. Kegiatan tersebut adalah kegiatan mulia di bulan Ramadhan yang dilakukan di dapil wilayah. Kita sudah membagikan takjil di wilayah Tegalsari, Krembangan, Gubeng, Bubutan, Tegalsari, dan Simokerto”.

Berbagi takjil ini yang dilakukan hari minggu itu sebanyak 350 pax di wilayah jembatan Panjang Jiwo. “Rincian pembagiannya 150 pax dari Korak Surabaya dan 300 pax makanan dari Komunitas Ijen Wani Bonek Surabaya yang secara keseluruhan dibagikan kepada masyarakat yang lewat jalan Panjang Jiwo” ujar cak Ipul, panggilan akrab dari Muhammad Saiful Bahri.

Harapan dari warga RT 12 Kelurahan Mojo Kecamatan Gubeng Surabaya itu, “agar dapat diterima warga Surabaya dan dapat menekan korupsi sedini mungkin. Untuk minggu ini, kita akan menerima dan membagikan zakat dari pengurus dan kembali ke pengurus. Khusus untuk wilayah Surabaya, kita sudah ada di kelurahan dan kecamatan dengan perkenalan kepada semua instansi yang ada di Surabaya agar Korupsi dapat ditekan sedini mungkin,”.

(pet)